Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Stok Beras SPHP Kosong, Pedagang Jual Beras Premium

Kompas.tv - 17 Maret 2025, 14:00 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Sejumlah pedagang di Pasar Peterongan Kota Semarang saat ini hanya dapat menawarkan beras lokal seperti C4 super, dan menthik wangi. Hal ini karena kekosongan stok beras SPHP.

Masyarakat pun masih banyak yang mencari beras SPHP, namun, karena kekosongan stok, mereka terpaksa beralih ke beras medium dengan harga antara Rp65.000 hingga Rp70.000 per 5 kilogram atau beras premium dengan kisaran harga Rp75.000 ribu hingga Rp84.000 per 5 kilogram.

“Beras dari Pemerintah Bulog SPHP itu belum ada. Insya Allah minggu-minggu ini. Jadi ini hari Minggu mungkin kita dapat jatah biasanya Pasar Peterongan itu Jumat, tapi insya Allah bisa Selasa atau Rabu bisa di drop. (Kosong) sejak kapan ya mas, kelihatannya Januari. Harganya mungkin kita belum tau kemarin kan yang terakhir Rp56.000,” ujar Ninik, pedagang sembako.

“Beras SPHP sudah tidak dikirim dari Bulog karena kemarin info terakhir dari pengirim Bulog itu nunggu harga gabah naik dulu, baru ada subsidi dari pemerintah untuk masyarakat menengah kebawah untuk SPHP nya,” ujar Beny Susanto, pedagang sembako.

Selama ini beras SPHP banyak diminati oleh pembeli, selain harganya yang cukup murah, kualitas berasnya juga bagus dan enak dikonsumsi. Diharapkan pengiriman stok beras SPHP kepada pedagang segera dilakukan karena beras murah SPHP banyak ditunggu masyarakat.

#berassphp #bulog #beritajateng

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x