BLORA, KOMPAS.TV - Sebuah jembatan penghubung antar desa di Kecamatan Randublatung, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, putus usai diterjang banjir.
Detik-detik putusnya jembatan penghubung dua desa, yakni Desa Plosorejo dengan Desa Sambongwangan di Kabupaten Blora terekam kamera warga. Derasnya aliran air membuat jembatan penghubung dua desa ini putus total.
Akibat putusnya jembatan ini aktivitas warga di dua desa terganggu. Agar tidak membayakan pengguna jalan, jembatan ditutup dan diberi garis polisi.
"Sekitar jam 16.00 WIB putus jembatannya, dengan hujan kemarin mulai jam 13.00 WIB. Untuk anakan sungai ini kiriminan dari sungai yang berada di daerah Ngawi juga Sragen. Untuk sementara jangan lewat jalur sungai ini, walaupun sungainya kecil tapi arusnya deras," kata Mulyawati, Kalaksa BPBD Blora.
Diduga putusnya jembatan penghubung Desa Plosorejo ke Desa Sambongwangan diduga karena faktor usia , karena jembatan sepanjang 12 meter ini dibangun sejak tahun 1986.
#blora #jembatanputus #randublatung
Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.