Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Wamendagri Gelar Simulasi Jalur Pemberangkatan Retreat untuk 505 Kepala Daerah

Kompas.tv - 9 Februari 2025, 17:29 WIB
wamendagri-gelar-simulasi-jalur-pemberangkatan-retreat-untuk-505-kepala-daerah
Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya (dua dari kanan) mendengarkan paparan di Gedung Agung Yogyakarta, Minggu (9/2/2025). Gedung Agung menurut rencana akan dipakai sebagai lokasi transit para kepala daerah yang akan mengikut retreat di Magelang, Jawa Tengah, 21 Februari nanti. (Sumber: KompasTV/Michael Aryawan)
Penulis : Gading Persada | Editor : Deni Muliya

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Sama halnya dengan Menteri dan Wakil Menteri Kabinet Merah Putih, sebanyak 505 Kepala Daerah yang akan dilantik 20 Februari 2025, juga akan mengikuti retreat atau pembekalan di Magelang, Jawa tengah.

Retreat bagi Kepala Daerah itu direncanakan digelar sehari setelah pelantikan, pada 21 Februari 2025.

Untuk menyiapkan jalur keberangkatan para Kepala Daerah ke lokasi retreat, Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya melakukan simulasi di sejumlah lokasi, salah satunya di Istana Kepresidenan Gedung Agung, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Baca Juga: Mensesneg Pastikan Retreat Kepala Daerah Tak Pakai Uang Prabowo

Di tempat itu, para Kepala Daerah yang mendarat di Bandara Adisutjipto, Yogyakarta direncanakan transit sesaat, sebelum menaiki bus menuju Magelang, Jawa Tengah.

"Setelah dilantik di Jakarta, para Kepala Daerah akan mengikuti retreat di Magelang, dan Gedung Agung Yogyakarta menjadi salah satu opsi untuk lokasi transit", ujar Bima, saat meninjau kesiapan Gedung Agung, Minggu (9/2).

Retreat bagi para Kepala Daerah adalah kali pertama digelar di Indonesia.

Bima Arya menyebut, materi retreat Kepala Daerah sama dengan retreat Menteri dan Wakil Menteri yang sudah dilakukan sebelumnya.

Baca Juga: Wali Kota Yogyakarta Setuju Retreat Kepala Daerah, Akan Bawa Doktrin Kedisiplinan ke Pemkot

"Materi retreat ada 3, yaitu tupoksi, Asta Cita, dan pembekalan materi Lemhanas", pungkas Bima.

Direncanakan, retreat bagi Kepala Daerah akan berlangsung selama 7 hari, 21 hingga berakhir 28 Februari 2025.

Selama retreat, seluruh peserta akan tidur di tenda militer yang disediakan di Akademi Militer, Magelang.

Penulis: Michael Aryawan, jurnalis KompasTV Yogyakarta.


 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x