BANDUNG, KOMPAS.TV - Guna mendukung program pemerintah pusat terkait pemeriksaan kesehatan gratis, Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) menggelar pemeriksaan gigi dan mulut gratis di Kota Bandung.
Selain memeriksa gigi dan mulut, PDGI juga mengedukasi masyarakat untuk rutin menjaga kebersihan gigi.
Pemeriksaan kesehatan gigi gratis ini digelar PDGI di Gedung Pemerintah Provinsi Jawa Barat dengan ratusan dokter gigi ikut berpartisipasi untuk memeriksa masyarakat yang mengalami keluhan kesehatan gigi dan mulut.
Masyarakat terlihat antusias untuk mengikuti pemeriksaan kesehatan gigi dan mulut gratis. Kegiatan yang dilakukan mencakup pemeriksaan gigi dan gusi, edukasi menyikat gigi dengan baik bagi anak-anak, hingga penghilangan karang gigi. Banyak masyarakat yang mengaku senang dan terbantu dengan adanya kegiatan pemeriksaan gigi dan mulut gratis ini.
Ketua Persatuan Dokter Gigi Indonesia mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk melihat kesiapan para dokter gigi dalam menjalankan program pemerintah terkait pemeriksaan kesehatan gigi dan mulut gratis.
#gigimulut #pdgi #jawabarat
Baca Juga: Simak Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Bali yang Banyak Dikunjungi saat Hari Libur
Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.