Kompas TV regional jabodetabek

Terekam CCTV, Pelaku Curanmor Sengaja Arahkan Diri ke Kamera dan Bertingkah Seolah Mengejek

Kompas.tv - 8 Januari 2025, 20:13 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dua pria terekam kamera pengawas atau CCTV mencuri sebuah sepeda motor yang terparkir di teras sebuah rumah di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Mengetahui ada CCTV, sebelum membawa kabur hasil curian salah satu pelaku sengaja mengarahkan diri ke kamera dan nekat bertingkah.

Kedua pelaku masuk ke rumah korban dengan cara membobol gembok pagar.

Dalam hitungan detik, para pelaku membobol kunci kontak lalu mengeluarkan sepeda motor ke arah jalan.

Sebelum meninggalkan lokasi kejadian, para pelaku menutup kembali pintu pagar rumah korban. Kejadian ini sudah dilaporkan ke Polsek Kebon Jeruk.

Baca Juga: Pelaku Curanmor Berpistol di Bekasi Ditangkap Polisi, Sebut Lakukan Aksi di 10 Tempat

#curanmor #cctv #aksicuranmor

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x