Kompas TV regional jabodetabek

Ledakan di Tempat Spa Jaksel, Karyawan Panik Berlarian

Kompas.tv - 10 Desember 2024, 21:59 WIB
Penulis : Pompe Sinulingga

KOMPAS.TV - Sebuah ledakan mengguncang sebuah gedung yang berada di kawasan Bulungan, Kramat Pela, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Ledakan diduga berasal dari lantai dua gedung SPA yang memicu kepulan asap tebal hingga membuat panik para karyawan dan staf yang berusaha menyelamatkan diri.

Akibat ledakan, kepulan asap memenuhi seluruh ruangan, meningkatkan kepanikan para korban.

Beberapa dari mereka bahkan memecahkan kaca gedung untuk keluar dan mengalami luka-luka akibat insiden tersebut.

Efek dari ledakan yang cukup keras menyebabkan dinding pembatas gedung ambruk dan melukai sejumlah karyawan.

Hingga saat ini, petugas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) masih berusaha memadamkan api.

Sementara itu, penyebab ledakan masih dalam penyelidikan.

Berdasarkan keterangan sejumlah saksi, mereka mencium aroma gas yang menyengat sebelum ledakan terjadi.

Polisi dan petugas terkait terus mendalami penyebab insiden ini.

#ledakan #spa

Baca Juga: Diduga Sakit Hati Diejek, Tetangga Tikam Tiga Anak di Deli Serdang

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x