Kompas TV regional jabodetabek

Tak Bisa Dihubungi, Keluarga Korban Kebakaran Pabrik di Bekasi Datangi RS Polri

Kompas.tv - 2 November 2024, 14:27 WIB
Penulis : Kharismaningtyas

KOMPAS.TV - Asap hitam membubung tinggi dari pabrik pakan ternak dan minyak goreng PT Jati Perkasa Nusantara di Jalan Kali Abang Tengah, Medan Satria, Kota Bekasi, Jawa Barat, Jumat (1/10/2024) pagi. 

Api diduga berasal dari ledakan alat produksi. Akibat kebakaran hebat ini, 3 orang terluka dan 9 orang meninggal dunia.

Semua korban luka dan meninggal telah berhasil dievakuasi.

Jenazah korban kebakaran kini telah dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur. Pihak rumah sakit menyebut korban selanjutnya diotopsi dan diidentifikasi.

RS Polri telah membentuk tim untuk proses identifikasi jenazah korban. 

Rumah Sakit Polri mendirikan posko ante mortem dan post mortem di Gedung DVI dan Instalasi Forensik. 

Setelah tak merespons saat dihubungi, anggota keluarga korban akhirnya berinisiatif mendatangi posko-posko ante mortem Rumah Sakit Polri. 

Dinas Pemadam Kebakaran dari Kota dan Kabupaten Bekasi serta dari Jakarta Timur diterjunkan untuk mengatasi kobaran api di pabrik pakan ternak ini. Petugas membutuhkan waktu lebih dari 12 jam untuk memadamkan api.  

#kebakaran #bekasi #identifikasi #korban #pabrik 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x