ACEH BARAT, KOMPAS.TV - Perayaan HUT ini ditandai dengan pemotongan nasi tumpeng sebagai simbol rasa syukur dan disela sela acara tersebut Polres Aceh Barat juga memberikan kue ulang tahun spesial untuk TNI, sebagai simbol soliditas dan sinergi antara TNI dan Polri.
Tak hanya itu, acara juga dimeriahkan dengan penampilan kesenian tradisional Aceh, seperti tarian rapai saman, atraksi debus dan penampilan marching band dari pelajar SMA yang membuat suasana semakin meriah.
Kolonel Benny menyampaikan bahwa usia ke-79 adalah usia matang bagi TNI, ia menekankan pentingnya sinergi antara TNI dan masyarakat untuk menjaga kedaulatan negara dan berterima kasih atas dukungan dari seluruh pihak tni sebagai milik bersama.
Selain itu, Danrem 012 Teuku Umar juga mengimbau masyarakat untuk menjaga kedamaian selama kampanye damai hingga pilkada berlangsung, agar pesta demokrasi tahun ini dapat berjalan dengan aman dan damai.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.