Kompas TV regional sulawesi

KPI Ajak Masyarakat Laporkan Konten Langgar Aturan Pilkada

Kompas.tv - 24 September 2024, 10:50 WIB
Penulis : KompasTV Makassar


 

MAROS, KOMPAS.TV - Komisi penyiaran Indonesia mengajak masyarakat untuk mengawasi dan melaporkan konten siaran yang dinilai melanggar di pilkada serentak 2024. Masyarakat pun diminta untuk bersama – sama mengawasi siaran televisi dan radio.

Jalan sehat yang digelar oleh komisi penyiaran indonesia bersama forum masyarakat peduli penyiaran di kabupaten Maros, diikuti oleh ribuan warga.

Jalan sehat ini jadi ajang untuk menumbuhkan kembali minat masyarakat menonton televisi dan juga mendengarkan radio.

Selain sebagai ajang sosialisasi dan edukasi. KPI juga mengajak masyarakat lebih kritis dan ikut serta mengawasi konten siaran melalui televisi dan radio, yang dinilai melanggar aturan, termasuk dalam pilkada serentak 2024.

Jalan sehat yang dirangkaikan dengan kegiatan senam bersama ini, juga menjadi ajang dalam mendorong masyarakat untuk aktif memfilter informasi dan menghindari hoaks.

#PILKADASERENTAK

#JALANSEHAT

#KPI




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Opini

Urbi Et Orbi

1 Januari 2025, 02:00 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x