Kompas TV regional papua maluku

Jenazah Pilot Korban Pembunuhan KKB Divisum di RSUD Mimika sebelum Dipulangkan ke Selandia Baru

Kompas.tv - 6 Agustus 2024, 19:00 WIB
jenazah-pilot-korban-pembunuhan-kkb-divisum-di-rsud-mimika-sebelum-dipulangkan-ke-selandia-baru
Proses evakuasi jenazah Glen Malcolm Conning (50), pilot berkebangsaan Selandia Baru yang diduga dibunuh KKB, saat tiba di Timika, ibu kota Kabupaten Mimika, Papua Tengah, Selasa (6/8/2024). (Sumber: DOKUMENTASI SATGAS DAMAI CARTENZ via Kompas.id.)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Edy A. Putra

MIMIKA, KOMPAS.TV - Jenazah pilot helikopter PT Intan Angkasa Air Service, Glen Malcolm Conning (50) yang diduga dibunuh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB), telah berada di RSUD Mimika, Papua Tengah, setelah berhasil dievakuasi dari Distrik Alama, Mimika, Papua Tengah.

Humas RSUD Mimika Lucky Mahakena menyebut jenazah pilot tersebut dibawa ke RSUD Mimika untuk menjalani pemeriksaan untuk mendapat visum et repertum.

"Kami dari pihak rumah sakit telah menerima jenazah dan melakukan visum sesuai permohonan visum dari aparat," kata Lucky, Selasa (6/8/2024).

Menurut penjelasannya, visum terhadap jenazah Conning berlangsung kurang lebih selama satu jam.

"Kami lakukan visum kurang lebih satu jam dan prosesnya telah selesai. Kami akan formalin dan serahkan ke pihak keluarga atau maskapai," ujarnya.

Ia pun mengatakan nantinya hasil visum akan diserahkan kepada pihak kepolisian.

"Untuk hasil visumnya kami serahkan ke penyidik sesuai permohonan. Kami terima jenazah dalam kondisi utuh. Yang jelas ada indikasi luka," jelasnya, dikutip dari Tribun Papua.

Kapolres Mimika AKBP I Komang Budiartha mengatakan jenazah Conning akan dipulangkan ke Selandia Baru.

"Rencananya jenazah akan dipulangkan ke negaranya Selandia Baru," kata Budiartha, Selasa.

Baca Juga: Polisi Pastikan Pilot Selandia Baru Tewas dan Helikopter Dibakar KKB

Ia menyebut saat ini pihaknya tengah melakukan koordinasi dengan pihak keluarga dan maskapai untuk proses pemulangan jenazah.

Helikopter PT Intan Angkasa Air Service yang dipiloti Glen Malcolm Conning mendarat di Distrik Alama, pada Senin (5/8).

Menurut polisi, usai mendarat, pilot dan para penumpang yang merupakan tenaga kesehatan (nakes), dicegat oleh anggota KKB yang menggunakan senjata api dan dikumpulkan di lapangan tepatnya di sekitar lokasi helikopter mendarat.

"Setelah itu, KKB langsung melakukan ​​​​pembunuhan terhadap pilot," kata Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz-2024 Kombes Pol Bayu Suseno dalam keterangannya, Senin.

"Dan jenazahnya dibawa ke helikopter kemudian dibakar bersamaan dengan helikopter."

Sementara penumpang helikopter dalam kondisi selamat. Jenazah pilot tersebut telah berhasil dievakuasi ke Timika pada Selasa (5/8).

“Jenazah pilot telah dievakuasi dari Distrik Alama ke Timika dan tiba pukul 12.50 WIT," ujar Bayu, Selasa.

Baca Juga: Tim Gabungan TNI-Polri Evakuasi Jenazah Pilot WN Selandia Baru yang Tewas Dibunuh KKB di Mimika


 




Sumber : Kompas TV/Tribun Papua




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x