Kompas TV regional berita daerah

Eksplorasi Keindahan Curug Kembar Melalui Ekspedisi Lembah Purba

Kompas.tv - 5 Agustus 2024, 16:50 WIB
Penulis : KompasTV Sukabumi

SUKABUMI, KOMPAS TV - Trekking lembah purba menjadi salah satu ikon wisata baru yang sedang trend di kalangan wisatawan.  Dengan menempuh perjalanan sejauh 6 KM ekspedisi lembah purba dengan destinasi terakhir air terjun kembar menawarkan keindahan alam yang tak terbantahkan. Terletak di Kawasan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Air terjun kembar yang memiliki pesona alam dari berbagai sudut pandang ini konon terbentuk dari dinding-dinding pada jutaan tahun silam. Air terjun kembar yang berada di hutan hujan tropis ini juga dijadikan salah satu kunjungan di jaman kolonial Belanda. Dialiri oleh dua sungai dan menjadi dua air terjun dengan sela dinding bebatuan yang mengaliri air selalu memanjakan wisatawan dengan udaranya yang sejuk.

Dengan jarak tempuh yang panjang dan menguji adrenalin ekspedisi lembah purba ini menjadi wisata dengan peminat khusus. Para wisatawan pun harus mempersiapkan mental dan fisik untuk dapat melintasi jembatan dengan perjalanan yang cukup jauh. Bagi para wisatawan dengan riwayat penyakit tidak dianjurkan untuk melakukan ekspedisi lembah purba dan para wisatawan pun disarankan menggunakan tour guide untuk mempermudah destinasi.

Meskipun wisatawan harus trekking terlebih dahulu, namun pesona yang ditawarkan sangat sepadan dengan perjalanan yang telah ditempuh. Hijau dedaunan dengan segarnya udara pun membuat perjalanan tak terasa. Keistimewaan lain dari air terjun kembar ini para wisatawan dapat merasakan langsung cipratan air yang deras dari kejauhan tanpa turun mendekati pusat air terjun

Untuk menikmati keindahan air terjun kembar melalui ekspedisi lembah purba wisatawan akan dikenakan biaya RP300.000 yang sudah termasuk makan siang nasi liwet setelah lelah perjalanan. Kunjungannya mulai dari jam 7 pagi dan terakhir di jam 2 siang.

 

Sahabat Kompas TV Sukabumi! Jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Sukabumi, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live.

Sosial Media Kompas TV Sukabumi:
YouTube : https://www.youtube.com/c/KompasTVSukabumi/videos
Instagram : https://www.instagram.com/kompastvsukabumi
Facebook : https://www.facebook.com/redaksikompastvsukabumi
Twitter : @ktvsukabumi
TikTok : https://www.tiktok.com/@kompastvsukabumi




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x