Kompas TV regional jawa timur

Pasokan Berkurang, Harga Ikan Laut Melambung

Kompas.tv - 25 Juni 2024, 21:02 WIB
Penulis : KompasTV Malang

MALANG, KOMPAS.TV - Akibatnya pasokan ikan laut ke pedagang di kota malang menipis dan harganya melonjak

Seperti yang terlihat pada pedagang ikan laut segar di pasar besar Kota Malang. Hampir semua jenis ikan laut mengalami kenaikan sejak sepekan terakhir. Mulai dari Rp 5 ribu hingga Rp 15 ribu per kilogram.

Pedagang mengaku, naiknya harga ikan laut karena pasokan ikan yang didapat pedagang berkurang akibat tingginya ombak di laut selatan. Pasokan ikan berkurang hingga setengah dari biasanya.

Kenaikan harga ikan terjadi pada hampir semua jenis ikan laut seperti ikan tengiri naik menjadi Rp 80 ribu dari harga sebelumnya Rp 65 ribu rupiah. Ikan kembung dari Rp 35 ribu menjadi Rp 40 ribu, ikan dorang dan kakap merah naik menjadi Rp 70 ribu dari Rp 60 ribu per kilogram dan cumi-cumi dari harga Rp 65 ribu naik menjadi Rp 70 ribu per kilogram.

"Kalo ikan air tawar stabil, ikan air laut yang naik sampai 10 persen," Kata M Fauzi.

Sementara itu harga ikan air tawar masih stabil. Naiknya harga ikan laut ini menurut pedagang juga berdampak pada penjualan yang cenderung turun.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x