Kompas TV regional berita daerah

Bakti Kesehatan Polda Sulteng Untuk Warga Kurang Mampu

Kompas.tv - 25 Juni 2024, 12:42 WIB
Penulis : KompasTV Palu

PALU, KOMPAS.TV - Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara Ke 78, Polda Sulawesi Tengah menggelar bakti kesehatan di rumah sakit Bhayangkara Palu.

Sebanyak 38 Pasien, baik penderita bibir Sumbing, katarak, serta stunting di periksa terlebih dahulu sebelum dilakukan operasi.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kapolda Sulawesi Tengah, Irjen Agus Nugroho serta Pejabat Utama Polda Sulteng.

Kapolda Sulawesi Tengah, Irjen Agus Nugroho bilang, kegiatan ini didasari oleh rasa keprihatinan kepada masyarakat yang kurang mampu.

Salah satu pasien operasi katarak, Arfan mengaku sangat terbantu dengan adanya program operasi katarak gratis ini.

Selain itu Kapolda Sulteng juga memberikan penghargaan bagi 4 Dokter yang dianggap berjasa melayani pasien di Rumah Sakit Bhayangkara Palu, serta memberikan bantuan Tali Asih kepada perwakilan Pasien yang mengikuti operasi.

Tidak hanya itu, untuk memberikan pelayanan yang maksimal bagi masyarakat, Kapolda Sulteng juga membangun gedung perawatan baru di Rumah Sakit Bhayangkara.

#BaktiKesehatan #PoldaSulteng #IrjenAgusNugroho 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x