Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Rangkaian Acara Waisak 2024 di Candi Borobudur, Ini Jadwal Festival Lampion

Kompas.tv - 22 Mei 2024, 09:20 WIB
rangkaian-acara-waisak-2024-di-candi-borobudur-ini-jadwal-festival-lampion
Ilustrasi. Jadwal Festival Lampion di Borobudur saat Perayaan Hari Waisak 2024 (Sumber: Kompas.com)
Penulis : Dian Nita | Editor : Iman Firdaus

MAGELANG, KOMPAS.TV - Perayaan Waisak 2024 di Candi Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah akan kembali dimeriahkan dengan Festival Lampion.

Seperti diketahui, Hari Raya Waisak 2568 BE jatuh pada Kamis, 23 Mei 2024. Menurut SKB 3 Menteri, Hari Raya Waisak ditetapkan sebagai libur nasional dan cuti bersama pada Jumat, 24 Mei 2024.

Waisak adalah hari suci umat Buddha untuk memperingati lahirnya Siddhartha Gautama atau juga dikenal sebagai sang Buddha. Buddha adalah gelar, yang berarti yang tercerahkan atau yang terbangun.

Pada tahun ini, detik-detik Waisak akan jatuh pada Kamis, 23 Mei 2024 pukul 20.52.42 WIB. PT. Aviasi Pariwisata Indonesia atau InJourney menyambut ribuan umat Buddha yang merayakan Hari Tri Suci Waisak 2568 BE di Candi Borobudur.

Baca Juga: Catat! Ini Jadwal Operasional Bank BCA Saat Libur Waisak pada 23-24 Mei 2024

Adapun Festival Lampion Borobudur akan berlangsung pada Kamis (23/5/2020) pukul 19.00 hingga 22.30 WIB bersamaan dengan perayaan Waisak di Candi Borobudur.

Dikutip dari Kompas.com, lampion-lampion yang akan diterbangkan pada perayaan Waisak terbuat dari material ramah lingkungan. Dengan demikian, lampion tersebut akan terurai habis di langit, sehingga tidak menyisakan limbah.

Penerbangan lampion termasuk bagian acara penutup dari rangkaian peringatan Waisak 2024 di Candi Borobudur.

Berikut jadwal dan susunan acara Waisak di Borobudur pada 2024. 

Baca Juga: Sambut Waisak Umat Buddha Jalani Nyingma Monlam demi Perdamaian Dunia

Rabu, 22 Mei 2024

  • Atthasila Tradisi Mahayana di Candi Borobudur pukul 04.00-13.00 WIB
  • Pradaksina Tradisi Theravada di Candi Borobudur pukul 06.00-09.00 WIB
  • Pindapata menyambut Hari Waisak di Candi Mendut yang dimulai pukul 09.30 WIB
  • Pengambilan Air Berkah di Umbul Jumprit, Temanggung pukul 07.00-13.00 WIB
  • Ritual Pensakralan Air Berkah di Candi Mendut pukul 14.30-16.30 WIB
  • 3rd Borobudur Peace and Prosperity Festival di Taman Aksobya, Candi Borobudur pukul 16.00-21.00 WIB
  • Puja Bakti dan Meditasi Malam di Lapangan Kenari, Candi Borobudur pukul 19.30-21.00 WIB.

Kamis, 23 Mei 2024

  • Festival Bumi Mandala dan Puja Zhambala Tradisi Tantrayana di Candi Ngawen pukul 09.00-12.00 WIB
  • Mahasanghadana 90 Bhikkhu Sangha di Pondok Meditasi Bante Win, Borobudur pukul 09.00-12.00 WIB
  • Persiapan, pembacaan Paritta, Mantra, dan Sutra di Candi Mendut pukul 11.30-14.30 WIB
  • Prosesi Kirab Waisak di Candi Mendut ke Candi Borobudur pukul 14.30-16.30 WIB
  • Puja Bakti Detik-detik Waisak 23 Mei 2024 pada 20.52.42 WIB di Lapangan Kenari, Candi Borobudur
  • Festival Lampion Waisak Nasional di Marga Utama, Candi Borobudur pukul 19.00-22.30 WIB.

Jumat, 24 Mei 2024

  • Mindful Walking Meditation di Candi Borobudur pukul 07.00-09.00 WIB.

Kamis-Minggu, 23-26 Mei 2024

  • Pasar Medang di Main Gate Plaza, Candi Borobudur pukul 07.00 hingga selesai.

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x