Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Nikmat, Bubur Sumsum Disantap dengan Sayur Mangut

Kompas.tv - 24 April 2024, 10:57 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Bubur sumsum biasanya disantap dengan menggunakan kuah manis gula merah atau yang biasa disebut kinco. Namun di Semarang, ada bubur sumsum yang dipadukan dengan kuah sayur mangut sehingga cita rasanya menjadi gurih, manis dan pedas.

Menyantap bubur sumsum dengan mangut ikan ternyata rasanya sungguh luar biasa nikmat. Cita rasa itu lah yang bisa anda nikmati jika mencoba menu unik yang dijual di sebuah warung di Jalan Pusponjolo Selatan, Kota Semarang. Menu ini juga terbilang unik, karena bubur sumsum biasanya dimakan dengan kuah manis gula merah atau yang biasa disebut kinca. Namun di warung ini, bubur sumsum dipadukan dengan kuah mangut.

Gurihnya rasa bubur sumsum dan tekstur yang lembut sangat cocok dipadukan dengan kuah mangut. Perpaduan keduanya menciptakan rasa gurih, manis dan pedas.

Dalam satu porsi bubur sumsum mangut ini, terdiri dari daging ikan manyung atau kepala manyung, tahu, tempe serta terong. Jika anda pecinta rasa pedas, maka bisa menambah rasa pedas dengan menambahkan cabe rawit utuh.

Menurut pemilik warung, Sri Prihatin, ide memadukan bubur sumsum dengan mangut ini berawal saat bulan Ramadan lalu ketika ada pelanggan yang mencoba memasan bubur dengan dicampur mangut. Kebetulan selain menjual bubur, Sri Prihatin juga menjual pecel dan mangut. Setelah dicoba ternyata enak, Sri Prihatin akhirnya mencoba keberuntungan dengan menjual bubur sumsum mangut.

“Awalnya ada orang coba-coba pesan bubur sumsum ditambah mangut, ternyata enak. Jadi orang-orang kalau ke sini itu bilang mau coba bubur sumsum sama mangut, enak atau nggak mbak,” tutur Sri Prihatin.

Seporsi bubur sumsum mangut ini, dibanderol dengan harga Rp 15.000. Dalam sehari, menu unik ini bisa terjual hingga 50 porsi. Warung yang telah berdiri sejak tahun 2016 ini, buka setiap hari mulai pukul sebelas siang hingga lima sore.

#bubursumsum #kuahmangut #kulinerunik




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x