MALANG, KOMPAS.TV - Seorang perempuan di Kota Malang membawa kabur beras dari toko sembako, setidaknya ada tiga toko yang menjadi korban pencurian tersebut.
Di saat harga beras masih mahal, seorang perempuan di Kota Malang melakukan aksi pencurian beras dari toko sembako. Dalam aksinya, perempuan tersebut menyaru sebagai karyawan sebuah toko.
Dengan alasan mengambil barang dengan jumlah besar untuk sebuah toko, perempuan paruh baya tersebut membawa kabur beras dengan sepeda motor.
Salah satu toko sembako di Pasar Blimbing yang menjadi korban menceritakan bahwa, pelaku beraksi dengan modus yang sama, yakni mengaku sebagai karyawan toko yang masih berada di sekitar pasar. Decky Masinambau pemilik toko mengaku pelaku membawa kabur 3 karung beras, akibat kejadian tersebut kerugian hingga satu juta rupiah ia alami.
Pihak toko baru menyadari telah menjadi korban pencurian setelah mengkonfirmasi kepada toko yang dimaksud oleh pelaku, pihak toko yang dicatut namanya membantah telah mengambil barang dengan perantara pelaku tersebut. Selain Decky dua toko sembako lain juga menjadi sasaran pelaku dalam melancarkan aksinya, bahkan di lokasi terakhir, pelaku sempat terekam kamera CCTV milik toko.
"Orangnya bilang disuruh toko yang di belakang buat ambil barang, ambilnya juga dalam jumlah banyak tapi yang dibawa 3 sak beras itu" Kata Decky.
Akibat kejadian ini, pedagang menjadi lebih waspada khususnya dalam melayani pembeli yang mengambil barang dalam jumlah besar agar kejadian serupa tidak terulang.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.