MALANG, KOMPAS.TV - Sejumlah komoditas pangan seperti beras, telur dan gula di Pasar Besar Kota Malang mulai mengalami kenaikan.
Di Pasar Besar Kota Malang, harga sembako yang mulai naik seperti telur yang semula Rp 26 ribu kini naik hingga Rp 28 ribu per kilogram. Beras yang semula Rp 15 ribu kini naik 16.500 hingga Rp 17.000 per kilogram. Disusul dengan gula pasir yang naik Rp 1.000 menjadi Rp16.500 per kilogram.
Menurut pedagang, kenaikan terjadi sejak dua pekan terakhir akibat jumlah pasokan sembako dari supplier yang berkurang. Akibatnya banyak konsumen yang kini kesulitan dalam mencukupi kebutuhan pangan sehari hari.
Kenaikan harga ini juga berdampak pada tingkat pembelian masyarakat. Akibat harga yang terus naik, masyarakat harus mengurangi jumlah pembelian. Untuk beras, sebagian besar warga beralih menggunakan beras SPHP milik Bulog karena memiliki selisih harga lebih murah yakni Rp 11 ribu rupiah per kilogram
"Kalo kata pemasoknya itu sedikit untuk pasokannya dari sananya sedikit jadi harganya naik," Terang Afi.
Pedagang berharap, harga sembako ini bisa turun karena mendekati bulan suci Ramadhan harga sembako cenderung mengalami kenaikan.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.