Kompas TV regional berita daerah

Apel Siaga Bawaslu Kotamobagu Jelang Pemilu 2024

Kompas.tv - 12 Februari 2024, 18:25 WIB
Penulis : KompasTV Manado

KOTAMOBAGU, KOMPAS.TV- Jelang Pemilu serentak 2024, Badan Pengawas Pemilu Kotamobagu mengelar apel siaga pengawasan masa tenang, pemungutan  hingga perhitungan dan rekapitulasi perolehan suara Pemilu serentak tahun 2024 yang diikuti oleh 396 peserta Badan Edhoc Bawaslu Kotamobagu.

Kegiatan ini diawali dengan pemeriksaan peserta apel Badan Edhoc Bawaslu terkait kesiapan pengawasan dimasa tenang hingga perhitungan dan rekapitulasi perolehan suara pemilu pada saat pencoblosan nanti.

Salah satu pengawasan yang diperketat Bawaslu Kotamobagu  dimasa tenang ini adalah praktik money politic yang kerap dilakukan oleh para peserta Pemilu untuk meraup suara.

Selain berharap pelaksanaan Pemilu serentak di kota Kotamobagu berjalan aman dan lancar, Penjabat Walikota Kotamobagu Asripan Nani, mengajak masyarakat wajib pilih dapat berpartisipasi dengan datang ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya sebagai Warga Negara Indonesia.

Diharapkan dengan dilaksanakannya apel siaga ini, masyarakat bisa bekerjasama dengan Bawaslu dalam mengawal dan mengawasi jalannya pesta demokrasi yang jujur adil tanpa kecurangan.

#kompastvmanado #bawaslukotamobagu #pemilu2024

Rahman Rahim Kompas tv Kotamobagu

Saksikan Siaran Kompastv :

Chanel 46 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x