MAKASSAR, KOMPAS.TV - Tak hanya wisata alam, wisata kuliner juga ramai pengunjung saat libur natal dan tahun baru. Rumah makan di serbu pengunjung dengan kenaikan mencapai tiga kali lipat.
Momen libur natal dan tahun ternyata juga membawa berkah bagi usaha kuliner di Makassar, Sulawesi Selatan. Selama libur panjang itu, bisnis kuliner naik drastis.
Salah satunya rumah makan di jalan Metro Tanjung Bunga Makassar ini. Jumlah pengunjung meningkat drastis bahkan hingga tiga kali lipat. Jika biasanya di kisaran 100- 200 orang di akhir pekan, kini bisa menembus hingga 600 orang.
Pengelolaan ruamah makan memperkirakan, peningkatan jumlah pengunjung masih akan terjadi di pekan pertama tahun 2024 ini. Hal ini lantaran masih banyak warga yang berlibur dan melakukan pemesanan tempat lebih awal.
#wisatakuliner
#liburnataru
#kulinersea
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.