MANOKWARI, KOMPAS.TV - Peringati hari menanam pohon Indonesia, kejaksaan tinggi Papua Barat, menggandeng UPT kementerian lingkungan hidup dan kehutanan melaksanakan aksi menanam 650 bibit mangrove di Pantai Sowi, Manokwari.
Aksi menanam ratusan bibit mangrove merupakan wujud kepedulian insan adhyaksa khususnya di lingkungan kejaksaan tinggi Papua Barat, terhadap kelestarian lingkungan.
Kepala kejaksaan tinggi papua barat, Harly Siregar mengatakan, kegiatan yang baru pertama kali dilaksanakan di Papua Barat ini, akan terus dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah, khususnya dari kementerian lingkungan hidup dan kehutanan.
Aksi peduli lingkungan dengan menanam pohon ini diharapkan menjadi agenda setiap tahunnya dari pemerintah provinsi dan kabupaten Se-Papua Barat. Sebagai upaya penyelamatan terhadap kerusakan lingkungan dan hutan di Papua Barat.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.