KENDAL, KOMPAS.TV - Musim kemarau panjang tahun ini menjadi berkah tersendiri bagi petani tembakau di Kabupaten Kendal, salah satunya adalah petani tembakau di Desa Ringinarum, Kecamatan Ringinarum, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.
Para petani tembakau ini sedang menikmati tingginya harga jual tembakau. Baik tembakau basah maupun tembakau rajangan, harganya naik hingga tiga kali lipat jika dibanding hasil panen pada tahun sebelumnya.
Menurut petani, hasil panen tembakau tahun ini cukup baik jika dibandingkan tahun sebelumnya. Musim kemarau tahun ini yang dipengaruhi El Nino mengakibatkan terik matahari yang menyengat. Kondisi ini justru menjadi tembakau tumbuh dengan baik.
Tahun ini tembakau basah dihargai Rp 1,3 juta. Sementara untuk tembakau rajangan dihargai Rp 76.000 atau harga tembakau mengalami kenaikan tiga kali lipat dari tahun lalu.
“Diatas rata-rata, Rp 50.000. Ini untuk saat ini ya kuntungan lebih untung dari tahun kemarin. Tahun ini lebih untung, kira-kira hampir dapat Rp 50- 60 juta,” ujar Romdoni, petani tembakau.
Petani berharap harga tembakau masih tetap stabil hingga panen tembakau berakhir yang tinggal beberapa pekan lagi.
#hargatembakau #elnino #kendal
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.