KOTA MALANG, KOMPAS.TV - PJ Wali Kota Malang dan Dinas Pendidikan Kota Malang Jawa Timur melarang siswa SMP menyebrangi sungai brantas dengan getek agar bisa sampai ke sekolah. Sebagai gantinya, Pemkot menyediakan angkutan yang akan mengantarkan siswa ke sekolah selama jembatan diperbaiki.
Aksi siswa SMP pergi ke sekolah naik getek seberangi sungai brantas mendapat perhatian dari PJ Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat dan Kepala Dinas Pendidikan Kota Malang, Suwarjana.
PJ Wali Kota dan Kepala Dinas Pendidikan langsung melarang siswa pergi ke sekolah dengan getek karena berbahaya. Sebagai gantinya, Pemkot Malang menyiapkan 5 mobil operasional untuk antar jemput siswa.
Baca Juga: Siswa SMP di Malang ke Sekolah Naik Getek, Seberangi Sungai Brantas
Naik getek dilakukan karena jembatan penghubung sekolah dan rumah siswa sedang diperbaiki. Setiap harinya, ada 100 lebih siswa SD dan SMP yang melintasi jembatan. Pihak Dinas Pendidikan Kota Malang telah memberikan surat edaran ke sekolah agar siswanya tidak menyeberang sungai dengan perahu rakitan.
Selain siswa, warga Dua kelurahan, yakni Mergosono dan Bumiayu juga naik perahu rakitan untuk bisa beraktivitas
#getek #siswa #kotamalang
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.