Kompas TV regional sulawesi

Cegah Kebakaran Lahan, Petugas Mulai Rutin Gelar Patroli

Kompas.tv - 4 Oktober 2023, 14:12 WIB
Penulis : KompasTV Makassar

PARE PARE, KOMPAS.TV - Petugas gabungan tni polri dan satpol pp mulai gencar menggelar patroli kebkaran lahan. Hal ini dilakukan, unutk mengantisipasi kebakaran lahan yang mulai marak terjadi di Pare - Pare.

Dengan menggunakan motor trai, petugas gabungan tni-polri dan juga satpol pp ini mulai gencar berpatrol.  Mereka bukan mengejar pelaku kejahatan melainkan mencegah kebaran lahan dan juga hutan.

Patroli ini bukan tanpa alasan. Pasalnya, jumlah kasus kebakaran lahan dan hutan di kota Pare - Pare meningkat sejak musim kemarau. Kebakaran bahkan menggangu aktivitas warga hingga mengancam permukiman.

Petugas pun akan langsung bertindak, jika menemukan kebakaran lahan demi mencegah kebakaran yang meluas.

Jumlah kasus kebakaran lahan di kota Pare- Pare meningkat sejak dua bulan terakhir. Sejumlah orang bahkan telah di tangkap karena di duga sebagai pemicu kmbakaran lahan.

#kebakaran
#damkar
#cegahkebakaran




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x