Kompas TV regional sulawesi

Pemkot Manado Dan Angkasa Pura I Menanam Sayuran Untuk Penderita Stunting

Kompas.tv - 22 September 2023, 13:21 WIB
Penulis : KompasTV Manado

MANADO, KOMPAS.TV- Pemerintah kota Manado melalui Kantor Kelurahan Lapangan bekerja sama dengan Angkasa Pura I Bandara Sam ratulangi Manado membuka lahan perkebunan. Lahan perkebunan ini ditanam beberapa sayur yang nantinya dibagikan ke warga terlebih khusus pada penderita stunting.

Sejumlah sayur yang ditanam seperti, sayur pare, sayur kacang panjang, sayur bayam, terong, sayur caisin serta beragam jenis sayur lainnya. Lahan ini juga dimanfatkan tanaman pendamping seperti bumbu dapur seperti cabai rawit.

Lahan ini pun sudah masuk dalam masa panen ketiga, dimana proses penyauluarn ke warga dan penderita stunting melalui ketua ketua lingkungan yang datang mengambil hasil panen.

Kegiatan pencegahan stunting di Kelurahan Lapangan ini juga didukung pihak Bandara Sam ratulangi manado, dimana turut membagikan bantuan pada warga berupa susu dan bahan pokok lainnya. Pemerintah kota manado pun menunjuk Bandara Sam ratulangi Manado sebagai bapak asuh stunting.

Dari data yang ada, di Kecamatan Mapanget terdapat  penderita stunting, sementara di Kelurahan Lapangan terdapat dua penederita stunting.

Aldy Pascoal Kompas tv Manado

Saksikan Siaran Kompastv :

Chanel 46 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x