Kompas TV regional sumatra

Waspada Potensi Kebakaran Hutan Lahan di Musim Kemarau

Kompas.tv - 11 Agustus 2023, 09:00 WIB
Penulis : KompasTV Aceh

BANDA ACEH, KOMPAS.TV - Informasi dari BMKG Stasiun Meteorologi Kelas 1 Sultan Iskandar Banda Aceh, sejak juni hingga Agustus cuaca di Aceh mencapai puncak suhu tertinggi 35 hingga 37 derajat, dengan tingkat kelembabana juga berkurang. Suhu panas itu berpotensi memunculkan titik-titik panas disejumlah wilayah di Aceh.

Walaupun titik panas tidak setiap saat muncul, namun keberadaannya harus di waspadai agar tidak menjadi titik api yang menjadi pemicu terjadinya kebakaran dan hutan. Masyarakat diminta untuk tidak membakar lahan sembarangan di tengah puncak musim kemarau saat ini.

Di bulan Juni hingga Agustus pertumbuhan hotspot di Aceh menjadi banyak. Jumlahnya akan turun pada saat peralihan musim kemarau ke musim penghujan yang di perkirakan pada bulan September dan Oktober mendatang. Walaupun demikian masyarakat perlu waspada terjadinya kebakaran hutan dan lahan.

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x