JEMBER, KOMPAS.TV - Kamera trap atau perangkap milik Balai Taman Nasional Meru Betiri Jember Jawa Timur merekam peningkatan populasi macan tutul jawa. Ada 22 ekor yang terlihat beraktivitas, 2 diantaranya indukan dan anakan.
Populasi macan tutul jawa di Taman Nasional Meru Betiri atau TNMB Kabupaten Jember meningkat sejak periode 5 tahun terakhir. Kamera trap milik TNMB yang dipasang di tempat populasi macan tutul jawa berhasil merekam 34 ekor.
Dari 34 ekor terdapat 22 ekor yang dapat diidentifikasi berdasarkan pola dan corak tutul pada kulitnya. Bahkan salah satu rekaman memperlihatkan 2 ekor macan tutul, berukuran besar dan kecil yang diduga induk dan anakan.
Baca Juga: Melihat Keindahan Sang Surya di Gunung Bromo Semeru
Peningkatan populasi berkat kesadaran masyarakat dalam menjaga kelestarian hutan. Pihak Balai Besar TNMB akan menambah kamera trap di titik lainnya untuk mengetahui tingkat penyebaran dan pertumbuhan anak macan tutul jawa.
TNMB memiliki luas 52 ribu hektar dengan kondisi hutan lestari sehingga cocok untuk populasi macan tutul jawa.
#macantutul #merubetiri #TNMB
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.