Kompas TV regional jawa barat

Urai Kepadatan, Dishub Kabupaten Bandung akan Rekayasa Lalu Lintas Besok

Kompas.tv - 16 April 2023, 21:48 WIB
urai-kepadatan-dishub-kabupaten-bandung-akan-rekayasa-lalu-lintas-besok
Ilustrasi kepadatan kendaraandi kawasan Nagreg, Rabu (4/5/2022). Dinas Perhubungan Kabupaten Bandung akan melakukan rekayasa lalu lintas bagi kendaraan pada H-5 Lebaran 2023, atau Senin besok (17/4/2023) di jalur selatan Nagreg.   (Sumber: Antara/Bagus Ahmad RIzaldi)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Hariyanto Kurniawan

BANDUNG, KOMPAS.TV - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bandung akan melakukan rekayasa lalu lintas bagi kendaraan pada H-5 Lebaran 2023, atau Senin besok (17/4/2023) di jalur selatan Nagreg. 

Kepala Dishub Kabupaten Bandung Iman Irianto menyebut penerapan rekayasa lalu lintas ini akan melibatkan beberapa pihak terkait termasuk kepolisian. 

"Besok kita mulai upaya penerapan rekayasa lalu lintas," kata Iman seperti yang dilaporkan Jurnalis Kompas TV Nandha Aprilia, Minggu (16/4/2023). 

Kendati demikian, dia menyebut rekayasa lalu lintas dilakukan melihat dari kondisi arus lalu lintas yang dinilai padat.

"Itu dilihat lagi dari kepadatan, wewenang pihak kepolisian, kita lihat tingkat kepadatannya," jelasnya. 

Sebagai informasi, sebanyak 37.000 kendaraan melintas di jalur Nagreg sejak Pukul 08.00-12.00 WIB, pada hari ini, atau H-6 Lebaran 2023. 

Baca Juga: H-7 Lebaran, Jasa Marga Catat 179 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek via Tol, Ini Sebarannya

Sementara pada Sabtu (15/4) kemarin, Dishub Kabupaten Bandung mencatat sebanyak 45.713 kendaraan yang melintas di jalur tersebut.

Seperti diketahui, Kementerian Perhubungan atau Kemenhub memprediksi puncak arus mudik Lebaran tahun ini akan terjadi mulai tanggal 18 sampai dengan 21 April 2023.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi pun menganjurkan masyarakat untuk mudik lebih awal agar terhindar dari kepadatan di hari puncak arus mudik.

Adapun untuk mengantisipasi kepadatan arus kendaraan di hari puncak arus mudik, berbagai skenario rekayasa lalu lintas telah disiapkan.

Seperti diantaranya contra flow, one way, ganjil genap, pembatasan angkutan barang, manajemen rest area, dan lain sebagainya.

Baca Juga: MTI Kurang Setuju One Way Diterapkan saat Musim Mudik dan Balik Lebaran 2023, Ini Alasannya


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x