PALU, KOMPAS.TV - Pasca penangkapan 5 terduga teroris jaringan kelompok Jemaah Islamiyah di wilayah Palu dan Sigi, pada 16 maret lalu. Densus 88 kemudian kembali melakukan penggeledahan di sejumlah yayasan di Sigi dan Donggala yang di duga milik Jemaah Islamiyah.
Penggeledahan beberapa yayasan di wilayah Sigi dan Donggala pada selasa siang tadi oleh densus 88, merupakan pengembangan dari hasil pemeriksaan 5 terduga teroris yang di tangkap sebelumnya.
Penggeledahan ini dilakukan karena adanya dugaan yayasan ini digunakan sebagai sumber pencarian dana dari kelompok Jemaah Islamiyah Palu untuk pembiyaan segala bentuk aksi teror dan pelatihan militer.
Dari hasil penggeledahan tim penyidik tindak pidana terorisme Densus 88 mengamankan sejumlah buku kajian, laptop, serta beberapa anak panah.
Penggeledahan juga dilakukan di yayasan tempat terduga teroris berinisial R bertugas sebagai guru, dari ruang kantor sekolah yayasan ini, Densus 88 juga berhasil mengamankan sejumlah barang bukti.
Sebelumnya pada tanggal 16 maret lalu, Densus 88 anti teror berhasil menangkap 5 orang terduga teroris di beberapa wilayah di Palu dan Sigi.
#Densus88 #Penggeledahan #JemaahIslamiyah
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.