JEMBER, KOMPAS.TV - Tebing setinggi 20 meter di perbukitan silo Kabupaten Jember Jawa Timur longsor, pada Rabu (1/3/2023). Material longsor berupa batu dan lumpur menutupi akses jalan antar desa sehingga aktivitas warga lumpuh selama 5 jam.
Longsoran tebing setinggi 20 meter di perbukitan Desa Silosanen Kecamatan Silo Kabupaten Jember menutup akses jalan utama Desa Mulyorejo. Salah satu penyebab longsor adalah tekstur tanah yang lunak dan terdapat retakan di sejumlah titik lereng tebing.
Material longsor berupa batu besar dan lumpur menutup jalur utama penghubung desa pace dan mulyorejo, akibatnya aktivitas warga terganggu.
Baca Juga: Bantaran Sungai di Jember Longsor, Puluhan Rumah Terancam Ambrol
Untuk membuka kembali jalan, petugas gabungan membersihkan jalan dengan menggunakan dua alat berat dan penyemprot air. Jalan baru bisa dilewati kendaraan lima jam kemudian.
Petugas menghimbau warga waspada, karena tebing di kawasan Desa Silosanen rawan longsor. Dalam empat bulan terakhir telah terjadi tiga kali longsor.
#longsor #tebinglongsor #silo #bencanaalam #jember
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.