PADANG, KOMPAS.TV - Sejumlah Satpol PP di Kota Padang Panjang, Sumatera Barat, diduga sengaja merusak mobil dinas.
Mobil dinas berwarna merah ini dirusak dengan cara dibenturkan ke tiang bangunan hingga berulang kali.
Diduga anggota Satpol PP Kota Padang, dengan sengaja merusak sebuah mobil dinas.
Mereka menabrakan mobil dinas berwarna merah milik Kasatpol PP Dankar Kota Padang Panjang ini berulang kali ke tiang bangunan.
Miris, aksi tak terpuji ini disaksikan oleh anggota Satpol PP lainya, dan tidak ada upaya untuk menghentikan.
Pasca-perusakan Wali Kota Padang Panjang Fadly Amran, meminta maaf dan akan membentuk tim untuk menyelidiki kejadian ini.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.