Kompas TV regional berita daerah

Polda Gorontalo Siapkan Pengamanan Maksimal Natal dan Tahun Baru

Kompas.tv - 21 Desember 2022, 19:36 WIB
Penulis : KompasTV Gorontalo

GORONTALO, KOMPAS.TV - Demi memaksimalkan pengamanan terpadu dalam rangka Natal dan Tahun Baru, Polda Gorontalo bersama sejumlah instansi terkait, melakukan rapat koordinasi  bersama seluruh Polres dan jajaran.

Kepala Biro Operasi Polda Gorontalo Kombes Pol Toni Sinambela menyatakan, Polda Gorontalo telah menyiapkan pengamanan  maksimal diseluruh wilayah Gorontalo.

Dari total personil yang disiagakan, sebagian akan ditempatkan di sejumlah tempat ibadah, perbatasan dan lokasi lainnya yang dinilai berpotensi terjadi kerawanan Kamtibmas.

Polda Gorontalo bersama instansi terkait, juga akan mendirikan posko pengamanan yang bisa digerakkan ketika terjadi gangguan.

Tak hanya mengantisipasi potensi gangguan Kamtibmas, Polda Gorontalo juga memberikan perhatian serius terhadap dampak cuaca buruk, banjir dan tanah longsor, diwilayah rawan bencana.

Baca Juga: Sedih, Seorang Anggota Polri Tak Bertemu Kedua Orang Tuanya Usai Dilantik

Diharapkan, masyarakat mendukung aparat kepolisian dalam menjaga keamanan Natal dan Tahun Baru, warga diminta proaktif dan segera melaporkan jika mendeteksi ancaman dan gangguan keamanan diwilayah masing-masing.

 

#pengamanan

#nataru

#poldagorontalo

#maksimal

#gorontalo

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x