Kompas TV regional berita daerah

Manfaatkan Lahan Tidur, Polda Gorontalo Tanam Cabai Antisipasi Krisis Pangan

Kompas.tv - 9 Desember 2022, 20:10 WIB
Penulis : KompasTV Gorontalo

KABUPATEN POHUWATO, KOMPAS.TV - Sepuluh hektar lahan tidur yang rencananya menjadi lokasi pembangunan Markas Batalion B Satbrimob Polda Gorontalo, untuk sementara dimanfaatkan untuk menanam cabai .

Kapolda Gorontalo Irjen Pol Helmy Santika usai melakukan penanaman secara simbolik bilang, pemanfaatan lahan tidur ini dilakukan untuk mendukung kebijakan pemerintah dalam upaya ketahanan Pangan Nasional.

Tahap pertama, ada kurang lebih lima ribu pohon cabai yang ditanam Personil Satbrimob Polda Gorontalo. Cabai dipilih karena cabai merupakan salah satu bahan pangan yang sering menjadi pemicu terjadinya inflasi didaerah ini.

Tak hanya itu, pemanfaatan lahan tidur juga dilakukan sebagai antisipasi krisis pangan yang diprediksi bakal terjadi pada tahun 2023.Ungkap Kapolda Gorontalo Irjen Pol Helmy Santika.

Secara keseluruhan, Personil Brimob Polda Gorontalo akan menanam cabai sebanyak 10 ribu pohon.

Sementara itu Dansat Brimob Polda Gorontalo Kombes Pol. Muhammad Ridwan mengataakan, agar maksimal pemanfaatannya, diantara tanaman cabai, akan ditumpangsarikan dengan kacang panjang.

Baca Juga: Pasca Bom Astana Anyar Polda Gorontalo Perketat Pos Penjagaan

ebelumnya, Sat Brimob Polda Gorontalo, telah menaman jaggung di lokasi 5 hektar lahan, yang saat ini akan memasuki masa panen.

Dikesempatan tersebut juga diserahkan dua ratus paket bantuan bahan pokok kepada kepala keluarga kurang mampu di 4 desa rawan pangan di Kecamatan Paguat.

 

#pemanfaatanlahantidur

#poldagorontalo

#tanamcabai

#ketahananpangan

#pohuwato

#gorontalo

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x