Kompas TV regional berita daerah

ANOC World Beach Games Bali 2023 Hadir Di G-20

Kompas.tv - 15 November 2022, 12:57 WIB
Penulis : KompasTV Dewata

BADUNG, KOMPAS TV - Momen pelaksanaan KTT G20 di Bali, dimanfaatkan oleh Komite Olimpiade Indonesia,  untuk mempromosikan ANOC World Games ke-2 yang akan digelar di Bali tahun 2023 mendatang.

Ketua Komite Olimpiade Indonesia, Raja Sapta Oktohari mengatakan, berbagai persiapan terus dilakukan, termasuk kesiapan dari 205 negara yang akan hadir dalam pertandingan nantinya.

ANOC World Game ini rencananya digelar pada bulan agustus 2023, dengan mempertandingkan 14 cabang olah raga, dan 10 wajib diantaranya, open water swimming 5 km, beach water polo, beach soccer, beach handball, karate perorangan, kite foil, tenis pantai, aquatlon, voly pantai, dan beach wrestling.

Sebelumnya, Indonesia sudah pernah menjadi tuan rumah Asian Beach Game pada 2008 silam. 

 

 

 

 

 

 

#ANOCworldbeachgames   #komiteolimpiadeindonesia  #g20




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x