BANDUNG. KOMPAS. TV - Melihat realitas dari sudut pandang generasi muda, dapat anda lakukan melalui karya seni fotografi yang dapat anda rasakan kala mengunjungi pameran foto bandung triennle fotography, yang digelar di universitas kristen maranatha. Pameran ini tak hanya menampilkan karya seni dari pameris mahasiswa indonesia namun juga internasional.
Mengusung tema future is now event fotografi 3 tahunan bandung photography trienelle bft, kembali digelar academic program menjadi salah satu bagian dari bft, yang memamerkan karya fotografi mahasiswa indonesia dan mancanegara.
Belasan karya seni pameris dari universitas di berbagai kota di indonesia serta macanegara seperti nanyang-singapura melbourne tokyo dan newyork terpajang dalam pameran ini.
Hasil fotografi para pemuda di pameran ini pun terlihat berbeda dan dinamis dari hasil fotografi, mereka terlihat bagaiman topik-topik serta fenomena yang harus dihadapi oleh generasi muda saat ini, serta bagaimana mereka menyikapi hal tersebut.
Bft director menyebut bandung dipilih karena menjadi salah satu pusat perkembangan fotografi di indonesia, sementara konsep tiga tahunan dalam penyelenggaraan diambil untuk mendapatkan jeda dalam rangka membangun wacana serta melihat perkembangan fotografi tidak hanya perkembangan fotografi di indonesia namun juga dunia.
Seiring perkembangan zaman saat ini fotografi dinilai tidak perlu selalu menggunakan kamera fotografi, saat ini juga sudah tidak terpaku pada teknik-teknik yang dulu diterapkan sehingga karya fotografi saat ini terlihat lebih bebas dan dinamis.
Salah satu pameris adalah adinda graciella mahasiswa fakultas seni rupa universitas maranatha, ia memamerkan potretan rumah dan kamarnya yang menjadi satu-satunya tempat ia menghabiskan masa mudanya diwaktu pandemi. Potretan yang ingin ia bagi terlihat sangat sederhana dan tak banyak teknik namun cukup universal, dan bisa dipahami terutama oleh para generasi muda yang juga memiliki pengalaman yang serupa.
Pameran ini akan berlangsung hingga 30 september endatang di exebition hall gedung b universitas maranatha kota bandung. Even ini juga menjadi bagian dari perayaan dies natalis universitas maranatha ke 57, oleh fakultas seni rupa terutama desain komunikasi visual di unkris maranatha.
Untuk lebih tahu berita terupdate seputar Jawa Barat, bisa klik link di bawah . IG:https://www.instagram.com/kompastvjabar/
Youtube:https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...
Twitter:https://www.twitter.com/kompastv_jabar/ Facebook:https://www.Facebook.com/kompastvjabar/
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.