Kompas TV regional berita daerah

Polres Berau Bagikan Bansos Ke Masyarakat Terdampak Kenaikan BBM

Kompas.tv - 14 September 2022, 02:38 WIB

BERAU, KOMPAS.TV - Polres Berau Kalimantan Timur menyalurkan bansos kepada masyarakat yang terdampak oleh kenaikan harga BBM.

Giat ini merupakan bentuk kepedulian serta dampak penyesuaian harga BBM.

Pembagian bansos ini diberikan kepada warga yang tidak menerima program bansos,seperti bantuan langsung tunai,bantuan subsidi upah,dan bantuan lain yang diberikan oleh pemerintah.

AKBP Shindu Brahmarya mengungkapkan,ada 100 paket bansos yang dibagikan untuk setiap harinya. Target penyalurannya yaitu kepada petugas kebersihan hingga kelompok pekerja sosial lainnya. Rencananya,penyaluran ini akan terus dilaksanakan secara bertahap

Johansyah,warga Kelurahan Kecamatan Tanjung Redeb,yang berprofesi sebagai petugas kebersihan,merasa terbantu dengan adanya penyaluran bansos yang dilaksanakan oleh Polres Berau. Karena meringankan beban mereka, pasca kenaikan BBM.

 #BBM #Berau #Bansos

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x