Kompas TV regional berita daerah

Naik Lagi! Harga Telur Ayam Dijual 30 Ribu/Kg

Kompas.tv - 19 Agustus 2022, 10:52 WIB
Penulis : Kompastv Lampung

KOMPAS.TV, LAMPUNG – Komoditi telur ayam kembali meroket usai sempat alami penurunan harga beberapa pekan lalu.

Dari pantauan Tim Kompas Tv di Pasar Tradisional Tamin, Tanjung Karang Barat, Bandar Lampung harga telur ayam menyentuh angka 30 ribu rupiah per kilogram.

Harga tersebut naik dari harga sebelumnya, yakni berkisar 26 ribu rupiah perkilogramnya yang disebabkan tingginya harga pakan yang juga tinggi.

Baca Juga: Kirab Budaya dan Lomba Warnai HUT ke-77 RI di Bandar Lampung

Selain telur, tepung terigu juga terpantau alami kenaikan harga. Sebelumnya, harga tepung terigu hanya dijual berkisar 8 ribu rupiah saja. Namun kini, tepung terigu dijual 10.500 rupiah per kilogram.

“Sekarang kan dagang sepi. Penginnya, sih, diturunin karena segala-gala mahal. Kasihan penjual gorengan, gitu,” ujar Elpa Zahara pedagang.

Kemudian, minyak goreng curah saat ini sudah dijual murah atau seharga 13 ribu hingga 14 ribu rupiah per kilogram di Pasar Tradisional Bandar Lampung.

Baca Juga: Antrean Solar Mengular di Sejumlah SPBU Bandar Lampung

Hingga kini, minyak goreng dengan merek MinyaKita yang diluncurkan oleh menteri perdagangan diketahui belum beredar di pasaran Bandar Lampung.

#hargapangan #hargatelur #bapoknaik




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x