Kompas TV regional berita daerah

Relawan Gelar Deklarasi Dukung Anies Presiden 2024

Kompas.tv - 18 Juli 2022, 16:02 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

KUDUS, KOMPAS.TV - Puluhan relawan di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, yang mengatas namakan relawan Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera disingkat Anies, mendeklarasikan diri untuk siap mendukung Anies Baswedan sebagai calon presiden pada Pemilu 2024 mendatang.

Relawan yang berasal dari berbagai elemen masyarakat seperti buruh, pelaku UMKM, serta para komunitas seniman tersebut, mengaku siap mendukung dan mengkampanyekan sosok Anies Baswedan sebagai calon presiden pada Pemilu 2024.

Menurut Awali Rizqy, pembina Dewan Pimpinan Pusat Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera, deklarasi relawan Anies di Kabupaten Kudus ini merupakan rangkaian deklarasi yang juga dilakukan dibeberapa kota di Indonesia.

Saat ini relawan Anies for presiden sudah terbentuk di 20 provinsi. DI Jawa Tengah sendiri sudah ada di 25  kabupaten/kota.

"Simpul Anies sendiri sudah ada di 20 provinsi dan juga seluruh provinsi. Di Jawa Tengah sendiri sudah ada kepengurusan di sekitar 25 dan dalam waktu dekat di 34 kabupaten/kota sudah ada pengurusnya," kata Awali.

Awali menambahkan, para relawan Anies for Presiden 2024 ini nantinya diharapkan bisa segera bergerak untuk memperkenalkan kepada masyarakat tentang sosok Anies Baswedan sebagai salah satu calon presiden yang menurut mereka memiliki rekam jejak bagus saat menjabat sebagai Gubernur Jakarta.

#aniesbaswedan #kudus #relawananies

 

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x