Kompas TV regional berita daerah

Personil Gabungan Polres Palopo Gelar Razia Di Sejumlah Cafe dan Hotel

Kompas.tv - 9 Juli 2022, 13:12 WIB
personil-gabungan-polres-palopo-gelar-razia-di-sejumlah-cafe-dan-hotel
Personil Gabungan Polres Palopo Gelar Razia Di Sejumlah Cafe dan Hotel (Sumber: Humas Polres Palopo)
Penulis : KompasTV Makassar

PALOPO, KOMPAS.TV - Dalam rangka penanggulangan penyakit masyarakat (pekat), personil gabungan Polres Palopo di bawah pimpinan Kasubbagbinops Polres Palopo, menggelar patroli dan razia di Kota Palopo, Kamis (7/7/2022).

Usai pelaksanaan apel pukul 21.00 WITA di lapangan Apel Polres Palopo Kel. Boting Kec. Wara Kota Palopo, Personil Polres Palopo menggelar patroli dan razia bersama Sat Pol PP  Pemkot Palopo dan POM di sejumlah Cafe dan Hotel di Kota Palopo.

Sebelum melaksanakan Razia, Personil Polres Palopo memperlihatkan Surat perintah dalam Tindak lanjut Ops Pekat tersebut dan menyampaikan maksud dan tujuan kepada pemilik dan penghuni ataupun pengunjung yang dilanjutkan dengan pemeriksaan terhadap barang-barang miliknya.

Dalam razia hari Ke dua operasi pekat Polres Palopo tidak ditemui hal – hal yang melanggar aturan serta tidak mengantongi atau menyimpan bahan berbahaya sepert narkoba, senjata tajam, senjata api, dan juga pasangan selingkuh.

Kepada Humas Kapolres Palopo H. Muh. Yusuf Usman  mengungkapkan, razia ini digelar dalam rangka cipta kondisi untuk Menciptakan Kota Palopo yang aman dan Kondusif dengan sasaran penyakit masyarakat seperti miras, prostitusi, kepemilikan senjata tajam, bahan peledak, petasan hingga narkoba.

“Tujuan daripada operasi ini untuk menciptakan situasi yang kondusif di Kota Palopo. Kita tidak ingin muncul gangguan kamtibmas yang dapat mengganggu saat masyarakat melakukan aktifitas atau Istirahat malam hari". ungkapnya

“Terlepas dari peran Polri, tentunya kerja sama dari masyarakat dan instansi terkait sangat kita butuhkan dengan bersama-sama menjaga situasi agar terus kondusif dan jauh dari pelanggaran hukum" tutupnya

 

 

#polrespalopo #rasia #pekat

 




Sumber : Kompas TV Makassar




BERITA LAINNYA



Kunjungan Paus ke Indonesia

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x