INDRAMAYU, KOMPAS.TV, - Seperti inilah antrian dirigen milik nelayan Desa Limbangan Kecamatan Juntinyuat Kabupaten Indramayu Jawa Barat sabtu pagi di salah satu stasion pengisian bahan bakar umum atau SPBU.
Sejumlah nelayan mengaku mengantri untuk mendapatkan bahan bakar minyak jenis solar di SPBU terjadi sejak sepekan terakhir agar mereka tetap bisa mencari nafkah dilaut.
Bahkan tidak sedikit dari mereka harus mengantri bbm jenis solar ini dilakukan sejak pukul tiga pagi tadi karena mereka khawatir tidak mendapatkan BBM tersebut.
Sementara antrian nelayan di SPBU berlangsung sejak sejak sepekan terakhir ini karena adanya pembatasan pendistribusian dari PT Pertamina sejak awal hulan maret ini.
Para nelayan berharap pemerintah segera turun tangan dalam mengatasi permasalahan nelayan yakni kesulitan untuk mendapatkan bahan bakar minyak jenis solar ini.***
Untuk lebih tahu berita terupdate seputarJawa Barat, bisa klik link di bawah .
IG:https://www.instagram.com/kompastvjabar/
Youtube:https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...
Twitter:https://www.twitter.com/kompastv_jabar/
Facebook:https://www.Facebook.com/kompastvjabar/
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.