Kompas TV regional berita daerah

Oknum Dosen di Banjarmasin Diberhentikan Usai Diduga Lecehkan Mahasiswi Lewat Pesan Rayuan

Kompas.tv - 15 Februari 2022, 22:47 WIB

BANJARMASIN, KOMPAS.TV - Mengadu ke dewan eksekutif mahasiswa, seorang mahasiswi UIN Antasari Banjarmasin mengaku menjadi korban pelecehan seksual oleh dosennya sendiri.

Baca Juga: Korban Pemerkosaan Oknum Polisi Dapat Beasiswa S2 Serta Jadi Duta Perlindungan Perempuan dan Anak

Pesan rayuan dilakukan tengah malam dan jauh dari pembahasan perkuliahan menjadi alasan mahasiswi Fakultas Dakwah dan Komunikasi itu merasa tak nyaman hingga membuat korban takut bertemu meski hanya sekadar mengikuti perkuliahan, hingga meminta penegakkan dari fakultas ataupun universitas.

“tuntutan kami itu sebenarnya sederhana, kita kan yang namanya mahasiswa belajar di kampus itu yang kita inginkan itu rasa aman dan nyaman, ketika ada dosen-dosen yang perilakunya dianggap tidak memberikan rasa aman kepada mahasiswa, kira-kira bagaimana gitu pak kan kebijakannya dari kampus untuk menangani dosen-dosen seperti itu," ucap Arina Magfirah Fitria, Menteri Pengembangan Perempuan, Dewan Eksekutif Mahasiswa UIN Antasari

Menanggapi dugaan pelecehan seksual, pihak rektorat menegaskan sudah memberhentikan dosen yang menjadi sumber masalah, meski demikian rektorat hanya bisa menegakkan aspek moralitas dosen.

Lantaran dari fakta hingga isi chat yang menjurus pada aspek kekerasan seksual.

“Pelaku saat ini itu sudah kami bebaskan dari tugasnya mengajardi seluruh  fakultas yang ada di lingkungan UIN Antasari, bahkan ini akan sesuai dengan rapat tadi kami akan melimpahkan status dia sebagai honorer ke bagian kepegawaian untuk dilakukan pembinaan sebagaimana mestinya yang ada dalam aturan jadi seperti itu," terang Irfan Noor, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama UIN Antasari Banjarmasin.

Baca Juga: Tersengat Listrik, Deti, Seekor Lutung Diselamatkan Animal Rescue Banjarmasin

Pihak rektorat mempersiapkan diri untuk membentuk satuan tugas pencegahan kekerasan seksual di tingkat fakultas hingga universitas dan berencana melakukan edukasi dan sosialiasi di kalangan civitas akademika.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x

A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: