MADIUN, KOMPAS.TV - Hujan deras disertai angin puting beliung menerjang ratusan rumah di Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Rabu (15,12,2021) sore. Akibatnya, ratusan rumah rusak. Angin puting beliung ini sempat terekam kamera warga.
Dalam video amatir yang diambil oleh warga saat angin puting beliung mulai datang, warga terlihat panik menyaksikan angin yang berputar putar diatas desa mereka. Tak lama kemudian angin puting beliung meluluh lantahkan semua yang dilalui.
Usai terjangan angin puting beliung, warga Desa Sidomulyo, Kecamatan Wonoasri, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, bergotong royong membersihkan sisa reruntuhan rumah dan pohon yang tumbang akibat terjangan angin puting beliung.
Awalnya, angin puting beliung disertai hujan deras menerjang desa ini sekitar pukul 14.00 Wib. Akibatnya, sekitar 208 rumah warga mengalami rusak ringan hingga rusak berat. Rata - rata kerusakan terjadi pada atap rumah. Bahkan sejumlah warung milik warga juga ambruk rata dengan tanah akibat musibah ini.
Suwarti salah satu pemilik warung yang menjadi korban amukan puting beliung mengatakan, angin datang berputar putar dari utara ke selatan disertai angin kencang. Tak berselang lama, seketika atap rumah warga berterbangan dan warung miliknya ambruk.
Angin puting beliung telah menerjang 3 desa. Diantaranya Desa Ngadirejo, Sidomulyo, dan Plumpung Rejo di Kecamatan Wonoasri. Belum ada laporan korban jiwa akibat musibah ini.
#beritamadiun
#bencana
#putingbeliung
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.