Kompas TV regional peristiwa

Dua Mahasiswa Tewas Terbawa Arus Sungai saat Diksar SAR

Kompas.tv - 29 November 2021, 18:59 WIB
dua-mahasiswa-tewas-terbawa-arus-sungai-saat-diksar-sar
Tim evakuasi membawa jenazah dua mahasiswa yang tewas terbawa arus sungai di Parepare, Sulawesi Selatan. (Sumber: TRIBUN-TIMUR.COM/M YAUMIL)
Penulis : Ahmad Zuhad | Editor : Edy A. Putra

PAREPARE, KOMPAS.TV - Dua mahasiswa tewas karena terbawa arus sungai saat mengikuti kegiatan Pendidikan Dasar (Diksar) Search and Rescue (SAR) Korps Sukarela (KSR) di Kota Parepare, Sulawesi Selatan pada Minggu (28/11/2021).

Kedua korban diketahui adalah mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare berinisial AS dan NU.

Insiden itu terjadi di Sungai Bilalange, Kelurahan Lemoe, Kecamatan Bacukiki pada sore hari.

"Dua orang meninggal saat mengikuti pelatihan Diksar KSR di sungai. Dari keterangan mahasiswa, saat pelatihan tiba-tiba air naik," kata Kapolres Parepare AKBP Welly Abdillah pada Senin (29/11/2021), dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Cegah Masuknya Kasus Covid-19 dari Malaysia, Kalimantan Barat Pertahankan Aturan Masuk yang Ketat

Saat kejadian itu, kedua korban terbawa arus sungai dan tenggelam bersama 30 rekannya setelah hujan deras mengguyur di sekitar lokasi Diksar unit kegiatan mahasiswa SAR itu.

“Dari keterangan pihak panitia, sekitar 30 mahasiswa mengikuti pelatihan dasar itu, mereka sempat terjebak pada daratan di tengah sungai dialiri arus deras karena hujan," kata Welly. 

Karena lokasi sangat gelap, tim Basarnas dibantu BPBD Parepare, SAR Brimob dan TIM penyelamat Damkar Kota Parepare pun melakukan pencarian para korban dengan alat seadanya.

“Kedua korban ditemukan oleh tim di aliran Sungai Bilalange. Kejadian dari sore kemarin, air tiba-tiba saja naik,“ Kata Kepala BPBD Kota Parepare Rusli.

Keduanya ditemukan di sekitar pepohonan pinggir sungai dalam keadaan meninggal karena lemas dan hipotermia. Korban meninggal segera dibawa ke RSUD Andi Makkasau.  

Baca Juga: Edy Rahmat, Perantara Suap Gubernur Nonaktif Sulsel Nurdin Abdullah Divonis 4 Tahun Penjara

Wakil Dekan II Bidang Adm. Umum Perencanaan dan Keuangan IAIN Parepare Yasin Soumena menjelaskan, kedua korban merupakan mahasiswi program studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini semester 3 dan 5. 

Yasin menyebut, pihak kampus masih melakukan penyidikan internal terkait insiden tersebut, terutama berhubungan dengan izin penyelenggaraan kegiatan.

"Kita masih melakukan penyelidikan terkait musibah itu. Hari ini kami masih berduka " jelas Yasin.

"Kami masih mencari tahu apakah izin pelatihan SAR KSR IAIN Parepare diketahui atau dikeluarkan pimpinan IAIN," tambah Yasin.




Sumber : Kompas.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x