Kompas TV regional berita daerah

Kreatif! Pelajar SD Ini Isi Waktu Luang dengan Bikin Miniatur Truk dari Barang Bekas

Kompas.tv - 10 Juli 2021, 12:23 WIB
Penulis : Reny Mardika

TEMANGGUNG, KOMPAS.TV - Tidak mau menyia-nyiakan waktu luang selama belajar daring, Muhammad Nayaka Apta, seorang pelajar di Desa Nampirejo, Kecamatan Temanggung, Temanggung, Jawa Tengah, meningkatkan kreativitasnya.

Ia membuat miniatur truk menggunakan beragam barang bekas yang ada di rumahnya seperti kardus dan karton.

Ide dan cara pembuatan miniatur truk didapat apta dari berbagai video di media sosial. Agar truk buatannya semakin meriah, Apta menambahkan lampu dan juga stiker.

Butuh waktu hingga 1 bulan bagi Apta untuk membuat 1 unit miniatur truk.

Hingga saat ini, pelajar sekolah dasar ini telah membuat 20 unit miniatur truk yang laku terjual seharga 300 hingga 500 ribu rupiah per unitnya.

Orangtua mendukung kreativitas Apta. Sang ibu bahkan menyiapkan beberapa bahan untuk membuat miniatur truk.  

Dengan membuat miniatur truk, Apta menghabiskan banyak waktu di rumah. Ia pun terus mengasah kreativitasnya hingga menghasilkan miniatur truk yang semakin menarik.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x