Kompas TV regional berita daerah

Petani di Magetan Ubah Lahan Pertanian Jadi Wisata Edukasi Taman Bunga

Kompas.tv - 30 Mei 2021, 18:35 WIB
Penulis : Natasha Ancely

MADIUN, KOMPAS.TV - Sejumlah petani di Magetan, Jawa Timur mengubah lahan pertanian mereka menjadi taman bunga.

Bersama dengan lahan pertanian yang tersisa taman bunga itu kini menjadi destinasi wisata edukasi.

Sejumlah petak sawah di Lereng Gunung Lawu, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur ini diolah menjadi taman bunga yang berwarna-warni.

Seperti bunga matahari, bunga kertas, kenikir serta anggrek.

Taman bunga yang kini berjuluk Taman Refugia ini mulanya lahan pertanian yang hanya ditanami sayut mayur seperti bawang merah, gubis, cabai, dan wortel.

Namun pemilik lahan menanaminya dengan sejumlah tanaman bunga untuk mengusir hama tanpa menghilangkan tanaman utama berupa sayur mayur.

Saat ini Taman Bunga Refugia ini ramai dikunjungi wisatawan.

Selain untuk berswafoto, pengunjung juga dapat belajar tentang aneka jenis bunga dan sayur mayur.

Saat ini pemerintah Daerah Kabupaten Magetan melalui Dinas Pangan, Hortikuktura, Perkebunan dan ketahanan pangan, terus mendorong destinasi wisata bunga yang berada di Lereng Gunung Lawu ini.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x