Kompas TV regional berita daerah

Ganjar Apresiasi, Partisipasi Pilkada Serentak 74,34 Persen

Kompas.tv - 15 Desember 2020, 13:26 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, mengapresiasi keberhasilan pelaksanaan Pilkada serentak 2020 yang berjalan lancar dan aman.

Keberhasilan pesta demokrasi yang berjalan dengan aman dengan jumlah partisipi tinggi ini menurut Ganjar tak lepas dari upaya dari penyelenggara, para calon, partai politik dan relawan. Ganjar yang ditemui usai rapat evaluasi bersama Menkopolhukam dan Mendagri melalui zoom, Senin (14/12/2020) mengatakan, banyak yang tidak menyangka partisipasi masyarakat justru meningkat meski saat ini sedang dalam kondisi pandemi Covid-19. Bahkan dibandingkan dengan Pilkada serentak 2015, jumlah partisipasi meningkat 5,80 persen. Jika Pilkada 2015 jumlah partisipasi 68, 54 persen, tahun ini naik menjadi 74, 34 persen.

Atas lancarnya tahapan pilkada mulai pencoblosan, hitung suara hingga hitung cepat, Ganjar menyampaikan apresiasinya. Meski demikian, ada dua daerah yang perlu mendapatkan perhatian karena selisih suaranya sedikit yaitu Kabupaten Rembang dan Kabupaten Purworejo.

Bagi para pasangan calon yang menang dalam hitung sementara, ganjar berpesan untuk tidak melakukan selebrasi yang bisa mengakibatkan kerumunan. Hal itu tidak perlu dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19.

Selain angka partisipasi pemilih yang relatif tinggi, pelaksanaan pilkada serentak terutama di Jawa Tengah belum berdampak terhadap penyebaran virus Covid-19. Namun, ia masih menunggu beberapa hari ke depan untuk memastikan apakah pilkada berpengaruh terhadap angka penyebaran Covid-19 atau tidak.

#GubernurJawaTengah #GanjarPranowo #PilkadaSerentak

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x