Kompas TV regional kriminal

Rumah dan Mobil Pendukung Bupati Luwu Utara Dibakar

Kompas.tv - 12 Desember 2020, 08:15 WIB
Penulis : Merlion Gusti

LUWU UTARA, KOMPAS.TV - Polres Luwu Utara, Sulawesi Selatan, terus menyelidiki pelaku pembakaran dua unit mobil milik sukarelawan Bupati Petahana.

Polisi mengaku sudah mengantongi nama, dan ciri-ciri pelaku.

Pasca pembakaran, polisi langsung melakukan pengamanan di lokasi kejadian, dan melakukan olah tekape.

Lokasi kejadi an berada di dua desa, yakni, Desa Patoloan, dan Desa Sidomukti Kecamatan Bone-Bone.

Pembakaran oleh orang tak dikenal ini sempat terekam lewat kamera pemantau milik salah seorang warga.

Pihak kepolisian telah mengumpulkan sejumlah barang bukti, dan telah mengantongi nama, dan ciri pelaku.

Sebelumnya 1 unit rumah, dan 2 unit mobil milik sukarelawan Bupati Petahana Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Indah Putri Indriani, diserang dan dibakar orang tak dikenal.

Dari rekaman kamera pemantau, pelaku membakar, sebuah garasi mobil milik sukarelawan, bernama Murtoyo.

Sementara itu di lokasi lain, 2 unit mobil, yang juga milik sukarelawan pasangan Indah-Suaib, hangus terbakar. Pembakaran terjadi di Desa Patoloan.
 
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x