Kompas TV regional berita daerah

TNI dan Polri Kawal Pendistribusian Logistik Pilkada

Kompas.tv - 9 Desember 2020, 16:53 WIB
Penulis : Kompastv Lampung

LAMPUNG, KOMPAS.TV - Pendistribusian logistik kesejumlah tempat pemungutan suara (TPS) terus dilakukan hingga satu hari sebelum hari pemilihan.

Logistik yang disiapkan seperti surat suara, kotak suara, bilik suara, alat pelindung diri (APD), serta alat perlangkapan tulis lainnya didistribusikan ke sejumlah TPS dengan penjagaan aparat TNI dan Polri.

Salah satu proses pendistribusian logistik yang terpantau sedang dilakukan di Kecamatan Teluk Betung Selatan, Bandar Lampung total ada 84 lokasi TPS di Kecamatan ini.

Melibatkan anggota TNI dan Polri dalam mengawal proses pendistribusian logistik pilkada agar tepat dan aman dari gangguan lainnya.

Logistik yang telah didistribusikan dipastikan sesuai dengan aturan dan ketentuan, serta tidak ditemukan logistik yang cacat atau rusak.

Baca Juga: Bawaslu Gelar Pengawasan Anti Politik Uang di Masa Tenang

Pelaksanaan pemilihan kepala daerah serentak 9 Desember 2020, khususnya di Lampung ada 8 Kabupaten dan Kota memilih. Kota Bandar Lampung menjadi salah satu kota yang berpartisipasi dalam pemilihan ini dengan total 3 pasangan calon yang maju dalam pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandar Lampung.

#PilkadaSerentak2020 #PemungutanSuara #9Desember2020




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x