Kompas TV regional update corona

Gubernur Riau Syamsuar dan Istri Positif Covid-19, Kondisinya Stabil

Kompas.tv - 1 Desember 2020, 14:56 WIB
gubernur-riau-syamsuar-dan-istri-positif-covid-19-kondisinya-stabil
Gubernur Riau Syamsuar (Sumber: Tribunnews.com)
Penulis : Deni Muliya

PEKANBARU, KOMPAS.TV - Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Riau Indra Yovi mengatakan, bahwa Gubernur Riau Syamsuar bersama istrinya terkonfirmasi positif virus corona (Covid-19). 

Baca Juga: Istri Gubernur Riau Positif Covid 19

Hal itu sebagaimana disampaikan dalam konferensi pers di Posko Satgas Penanganan Covid-19 Riau di Pekanbaru, Selasa (1/12/2020). 

"Dapat kami sampaikan bahwa Bapak Gubernur Riau dan istrinya terkonfirmasi positif Covid-19," kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Riau Indra Yovi dalam live streaming Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Kadiskominfotik) Riau, Selasa. 

Dia mengatakan, Gubernur Riau bersama istrinya, Misnarni Syamsuar dirawat di salah satu rumah sakit di Pekanbaru. 

Mereka berdua dirawat dalam satu ruangan di rumah sakit tersebut.

"Pak Gubernur dan istrinya mengalami gejala ringan. Kondisinya stabil," sebut Yovi. 

Gubernur Riau dan istrinya punya penyakit lain atau komorbid. 

Selain itu, keduanya termasuk kategori lanjut usia, sehingga keduanya ditangani oleh tim dokter yang berkompeten. 

"Ada beberapa dokter yang berkompeten yang melakukan penanganan. Ada dokter jantung, paru dan lainnya berkolaborasi," kata Yovi. 

Baca Juga: Meskipun Positif Corona, Anies Tetap Akan Pimpin Rapat Virtual dari Rumah

Syamsuar diduga tertular Covid-19 usai mengikuti rapat di DPRD Riau, Senin kemarin. 

Sebab, Yovi melanjutkan, dari tes swab yang dilakukan pada Sabtu (28/11/2020) lalu, hasilnya negatif. 
Lalu, pada tes swab Senin kemarin, Syamsuar dinyatakan positif Covid-19. 

Namun, Yovi belum memastikan dari mana Gubernur Riau tertular virus mematikan itu.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x