Kompas TV regional berita daerah

Haru Kreatif Agar Industri Rumahan Bisa Bertahan Pada Masa Pandemi Covid-19

Kompas.tv - 27 Agustus 2020, 19:10 WIB
Penulis : Herwanto

SIANTAR, KOMPAS.TV-

Pada masa  pandemi Covid-19 ini, para pelaku usaha di industri rumahan harus pandai-pandai mensiasati usahanya agar bisa tetap bertahan. Seperti yang dilakukan Alvon Panjaitan, seorang perajin gitar akustik di Pematangsiantar, yang telah memulai usahanya sejak 5 tahun lalu.

Di bengkel kecil di belakang rumahnya, Alvon bersama dua temannya berkreasi membuat gitar akustik yang tentunya memiliki kualitas bagus. Di tengah pandemi saat ini, Alvon punya beberapa kendala, seperti kenaikan harga bahan produksi, dan biaya untuk rekan kerja yang lebih tinggi.

Namun, ia tetap bertahan dengan memanfaatkan promosi dan penjualannya secara online, di media sosial. Alvon mengakui kelancaran internet di jaman digital ini dimanfaatkan dengan baik dan maksimal sehingga membuahkan hasil yang baik pula.

Pesanan gitar akustik datang dari kota-kota di Pulau Sumatera, Pulau Jawa dan bahkan saat ini ia sedang bernegosiasi dengan pembeli asal negara India, yang berniat memesan dalam jumlah banyak. Ia menyebut, promosi melalui media sosial meningkatkan 80% penjualan. Pembayaran dapat dilakukan melalui transfer bank.

Setiap pembeli akan mendapat informasi terbaru dari pesanannya dengan melakukan video call dengan perajin. Banyak jenis gitar akustik yang diproduksinya dengan model yang berbeda-beda dengan rentang harga mulai dari 500 ribu rupiah.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x