MANADO, KOMPAS.TV - Nenek Katrina yang sempat viral di media sosial karena menghuni gubuk selama puluhan tahun kini bisa tersenyum lebar. Berkat donasi dari masyaraka, ia kini menempati rumah baru yang layak huni.
Sebuah rumah semi permanen di Kelurahan Kombos Timur, Kota Manado kini menjadi tempat tinggal baru bagi Katrina Tahendung. Nenek berusia 71 tahun ini sebelumnya menghuni sebuah gubuk di area perkebunan yang terletak di kelurahan yang sama.
Rumah sederhana ini dibangun atas inisiatif sebuah lsm yang membuka donasi melalui media sosial. selama hampir 3 pekan, dana yang berhasil terkumpul mencapai 6 juta rupiah.
Dana ini kemudian dibelikan material untuk pembangunan rumah, seperti papan, seng , tripleks, dan cat. selain dari donasi, sejumlah komunitas turut menyumbang bahan bangunan.
Dengan bantuan warga sekitar, pembangunan rumah dengan dua kamar ini akhirnya rampung dan siap dihuni oleh nenek katrina.
Ditandai acara gunting pita, nenek katrina kini akhirnya bisa menghuni rumah yang layak huni dan nyaman.
Selain menyediakan bangunan rumah, sejumlah pihak yang peduli terhadap nenek katrina masih mengumpulkan donasi untuk membeli perabotan dan alat rumah tangga untuk keperluan sehari-hari.
#kompastvmanado #nenekpenghunigubuk #terimarumahbaru
YONGKE LONDA KOMPAS TV MANADO
Saksikan Siaran Kompastv :
Chanel 48 UHF
Fb : Kompastv Manado
Yt : Kompastv Manado
Alamat Studio Kompastv Manado
Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun
Kecamatan Malalayang, Kota Manado
Sulawesi Utara
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.